Penulis Admin MitraRenov
Dipublikasikan: 27 Sep 2025
Sedang berencana membangun rumah, tetapi jadwal pekerjaan membuat Anda sulit untuk sering datang ke lokasi? Jika hanya mengandalkan foto atau video yang dikirim lewat WhatsApp, tentu ada keraguan. Bisa saja hasil gambar sudah dipilih atau dibuat terlihat lebih bagus, sehingga Anda tetap merasa perlu mengecek langsung ke lapangan.
Lalu bagaimana solusinya kalau Anda sibuk? Apakah ada cara yang lebih transparan untuk memantau renovasi atau pembangunan rumah? Inilah alasan Mitrarenov menghadirkan teknologi CCTV pada setiap proyek pembangunan rumah.
Dengan adanya CCTV, pelanggan dapat memantau perkembangan proyek secara real-time tanpa harus selalu hadir di lokasi. Awalnya, CCTV lebih banyak digunakan untuk pengawasan proyek gedung atau keamanan area tertentu.
Namun, lebih dari 5 tahun terakhir, Mitrarenov konsisten memanfaatkan CCTV untuk proyek pembangunan rumah, dan hasilnya memberikan banyak manfaat bagi para pelanggan.
Dalam artikel ini, kita akan membahas lebih jauh apa saja manfaat membangun rumah dengan CCTV, alasan Mitrarenov menggunakannya, serta pengalaman langsung dari para pelanggan kami.

Bangun rumah pakai CCTV? Ternyata banyak manfaat pentingnya. Yuk, kita bahas!
Manfaat pertama yang paling terasa adalah Anda bisa memantau pembangunan rumah secara real-time. Artinya, kapan pun Anda punya waktu luang, baik pagi, siang, maupun sore. Anda tinggal buka smartphone untuk melihat langsung kondisi terbaru proyek rumah Anda.
Jadi, Anda tidak perlu lagi menunggu kiriman foto progres dari tim kontraktor yang kadang bisa terlambat atau hanya menampilkan sudut tertentu.
Memang, pengiriman foto progres tetap penting sebagai dokumentasi perkembangan progress anda. Namun dengan adanya CCTV, Anda bisa mendapatkan gambaran kondisi proyek secara langsung meski hanya dari satu atau dua sudut pandang kamera.
Setidaknya, Anda tidak lagi bergantung penuh pada laporan tim, karena semua bisa dipantau sendiri dari jarak jauh kapan saja dan di mana saja.
Selain memantau progres, CCTV juga membantu Anda menghemat waktu dan tenaga. Melalui kamera yang terpasang di lokasi, Anda bisa langsung melihat apakah para tukang sudah mulai bekerja atau belum tanpa harus menunggu laporan foto dari mereka. Cukup buka aplikasi di smartphone, lalu cek kondisi lapangan secara langsung.
Cara ini jauh lebih praktis dibandingkan harus datang ke lokasi hanya untuk memastikan pekerjaan berjalan.
Bahkan jika dalam satu minggu Anda tidak sempat meninjau pembangunan rumah, Anda tetap bisa memantau dari jarak jauh melalui CCTV. Dengan begitu, semua jadi lebih efisien. Anda bisa tetap fokus pada kesibukan sehari-hari, sambil tenang mengetahui proyek rumah tetap berjalan sesuai rencana.
Manfaat lain dari CCTV adalah membantu pemilik rumah memastikan bahwa pekerjaan benar-benar dilaksanakan sesuai jadwal. Misalnya, Anda bisa melihat apakah tim tukang sudah mulai bekerja pada pukul 9 pagi dan terus memantau perkembangan progresnya secara berkala.
Dengan begitu, Anda tahu bahwa pekerjaan tidak hanya dilakukan sebentar lalu berhenti, melainkan benar-benar berjalan maksimal sepanjang hari.
Keunggulan ini membuat Anda tidak hanya bergantung pada kunjungan langsung ke lokasi. Kalau biasanya Anda hanya bisa mengecek di pagi hari saat berkunjung, kini lewat CCTV Anda tetap bisa memantau aktivitas tukang dari pagi, siang, hingga malam.
Transparansi ini tentu memberi rasa tenang, karena Anda bisa yakin pembangunan rumah terus berjalan sesuai rencana tanpa harus selalu hadir di lapangan.
Selain memantau pekerjaan tukang, CCTV juga bermanfaat untuk mengawasi material bangunan. Hal ini penting agar tidak terjadi pencurian material berharga, seperti besi, batu, atau pasir.
Dengan adanya kamera, Anda juga bisa mengetahui apakah material sudah datang ke lokasi atau belum. Jadi, proses pengawasan menjadi lebih mudah dan transparan.
Kenapa setiap proyek Mitrarenov selalu dilengkapi CCTV? Ini dia alasannya
Alasan utama Mitrarenov menggunakan CCTV adalah untuk memudahkan pelanggan dalam memantau perkembangan pembangunan rumah. Sesuai dengan moto kami sebagai kontraktor anti-ribet, kami ingin memastikan Anda bisa mengikuti progres proyek dengan cara yang praktis dan transparan.
Walaupun tim kami tetap akan mengirimkan dokumentasi progres pembangunan secara berkala, dengan adanya CCTV Anda bisa melihat kondisi lapangan secara real-time kapan saja. Jadi, setiap detail perkembangan proyek dapat Anda pantau dengan lebih lengkap tanpa harus selalu datang ke lokasi.
Alasan berikutnya adalah untuk menjaga transparansi dalam setiap proyek. Mitrarenov mengedepankan konsep Anti Was-Was, yang berarti Anda bisa membangun rumah tanpa rasa khawatir, apakah pekerjaan dilakukan sesuai dengan kesepakatan atau tidak.
Dengan adanya CCTV, Anda bisa melihat langsung bagaimana tim tukang bekerja di lapangan. Jadi anda dapat memastikan bahwa setiap tahap pembangunan benar-benar dijalankan dengan maksimal dan sesuai dengan rencana yang sudah disepakati sejak awal. Anda tidak hanya menerima laporan, tetapi juga bisa menyaksikan sendiri prosesnya secara transparan.
Alasan terakhir adalah untuk membantu menjaga keamanan area proyek. Memang, Mitrarenov sudah memiliki berbagai cara untuk mengamankan lokasi pembangunan.
Namun dengan adanya CCTV, pengawasan bisa lebih maksimal karena setiap aktivitas di sekitar proyek terekam dengan jelas.
Sebagai contoh, pada tahun 2019 pernah terjadi kasus kehilangan sebuah ponsel tukang kami di salah satu proyek. Berkat rekaman CCTV, kejadian tersebut dapat terlihat jelas dan menjadi bukti penting dalam pencarian pelaku.
Selain memantau pekerjaan tukang, kamera juga diarahkan ke area pintu masuk dan titik-titik strategis lainnya. Dengan begitu, CCTV tidak hanya bermanfaat untuk transparansi, tetapi juga memberi perlindungan ekstra terhadap keamanan proyek.
Nah, tiga alasan inilah yang membuat Mitrarenov konsisten menghadirkan layanan kontraktor bangun rumah yang sudah dilengkapi dengan CCTV di setiap proyek kami.
Dengan adanya CCTV, proses pembangunan menjadi lebih mudah dipantau, transparan, dan tentu saja lebih aman. Semua ini kami lakukan agar Anda bisa merasa tenang, tanpa was-was, saat rumah impian Anda dibangun.
Selain menghadirkan CCTV pada setiap proyek, Mitrarenov juga terus berinovasi dengan mengembangkan aplikasi khusus untuk memantau penggunaan listrik dan air rumah tangga. Dengan aplikasi ini, Anda bisa lebih mudah mengontrol kebutuhan sehari-hari hanya melalui smartphone.
Ke depannya, bukan hanya pembangunan dan renovasi yang bisa Anda pantau, tetapi juga keamanan rumah serta pemakaian listrik dan air. Semua itu menjadi bagian dari konsep smart home yang sedang kami wujudkan untuk pelanggan.
Jadi, jika Anda ingin mewujudkan rumah idaman yang modern, transparan, dan tanpa was-was, percayakan saja pada Mitrarenov!
Tidak ada. CCTV sudah termasuk dalam setiap proyek pembangunan rumah yang kami kerjakan. Untuk proyek renovasi rumah, kami juga menyediakan fasilitas CCTV, namun dengan syarat dan ketentuan tertentu.
Bisa! Namun, pembelian CCTV ini berada di luar nilai proyek, sehingga akan ada biaya tambahan sesuai kesepakatan. Perlu diketahui, CCTV yang digunakan untuk memantau proyek tetap menjadi milik Mitrarenov. CCTV yang kami sediakan untuk Anda adalah unit baru, bukan bekas dari proyek sebelumnya.
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 29 Dec 2016
Anda ingin mencurahkan selera pribadi anda pada interior rumah anda. Dari mana anda memulainya? Seperti apa desain yang mewakili kepribadian anda? Setiap perancang membutuhkan sumber inspirasi, begitupun dengan anda. Berikut sejumlah inspirasi yang bisa anda gunakan sebagai sumber ide renovasi interior rumah impian anda. ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 26 Sep 2023
Ventilasi rumah memiliki fungsi yang sangat penting untuk rumah idaman untuk menjaga sirkulasi udara rumah agar tetap segar ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 24 Apr 2019
Jangan asal-asalan renovasi rumah tua, bisa jadi anda akan menghabiskan lebih banyak uang. Berikut hal yang harus anda perhatikan saat renovasi rumah tua ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 01 Dec 2018
Penting bagi Anda untuk membuat perencanaan sejak awal, termasuk dengan proses perhitungan biaya dan pemilihan jasa renovasi rumah surabaya. ...