Penulis Admin MitraRenov
Diterbitkan 06 Jul 2023
Sebuah bangunan belum bisa ditinggali jika tidak memiliki atap. Oleh karena itu kehadiran atap sangatlah penting. Jangan sampai Anda justru pilih atap yang tidak tepat untuk bangunan idaman. Umumnya, terdapat dua jenis atap yang paling sering digunakan di Indonesia yaitu atap dak dan atap genteng.
Pada rumah atau bangunan lawas seringkali dijumpai penggunaan atap genteng. Tapi seiring berkembangnya zaman dan tren yang ada di tengah masyarakat, atap dak mulai dilirik dan semakin banyak peminatnya. Jadi lebih baik gunakan atap dak atau atap genteng? Yuk, simak informasi di bawah ini untuk ketahui berbagai perbedaan dan kelebihan dari masing-masing tipe atap!
Menggunakan Atap Dak Beton menjadi pilihan tepat jika anda ingin menambahkan ruangan baru yang outdoor pada bagian atap rumah, maka itu tidak jarang banyak orang memilih dak atap untuk dijadikan ruangan yang mengasyikan. Sebelum anda memilih dak atap beton, yuk kenali keunggulan, kekurangan dan hal yang harus anda perhatikan
Atap dak memiliki sifat dan karakteristik yang unik sehingga memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki pada jenis lainnya. Berikut keunggulan dak atap
Atap dak memiliki sifat impermeabel di mana air tidak bisa melewati atap begitu saja karena tidak terdapat pori-pori pada atap dak sehingga resiko kebocoran pada atap dak dapat diminimalisir
Selain itu, atap dak juga memiliki karakteristik tahan api. Hal ini dapat terjadi karena atap dak beton memiliki tingkat konduktivitas termal yang lambat.
Secara tidak langsung, sifat dan karakteristik dak beton mampu menambah nilai keunggulannya. Terdapat beberapa kelebihan atap dak beton yang dapat Anda dapatkan jika menggunakannya sebagai atap rumah atau bangunan lainnya yaitu adanya tambahan ruang multifungsi, perawatan sederhana, efisien, ekonomis, tahan lama dan kebal cuaca ekstrem.
Jika menggunakan tipe atap dak maka pada bagian atas bangunan memiliki lahan kosong. Permukaannya datar dan halus sehingga dapat dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan. Anda bisa membangun small garden atau taman kecil dengan tanaman hias yang diletakkan di pot. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan lahan kosong di atas atap dak untuk kegiatan rumah tangga seperti menjemur pakaian.
Baca Juga: Punya Rooftop Nganggur? Ide Rooftop Ini Bisa Jadi Pilihanmu
Kelebihan selanjutnya adalah kebal cuaca ekstrim dan tahan lama. Hal ini dapat terjadi karena didukung dengan sifat atap dak beton yang tidak memiliki pori-pori sehingga air hujan tidak mampu menembusnya. Selain itu, atap dak juga mampu menahan paparan teriknya sinar matahari. Oleh karena itu, tipe atap yang satu ini memiliki ketahanan dalam jangka waktu yang panjang.
Atap dak mudah untuk dibersihkan, hanya perlu disapu atau diguyur dengan air saja jika terdapat noda atau kotoran yang menempel.
Selain memiliki banyak kelebihan, dak atap memiliki beberapa kekurangan, yaitu:
Dak atap membutuhkan membutuhkan material yang terbilang mahal dari pada atap genteng pada umumnya. Terlebih jika struktur rumah anda belum memadai untuk menahan beban dak atap, maka anda harus menambah biaya untuk memperbesar atau memperkuat struktur rumah anda
Jika pembuatan dak atap tidak dilakukan dengan benar atau bahkan adanya penyumbatan pipa pembuatang, maka dak atap akan rawan tergenang dengan air. Air yang tergenang di atap dak rumah dapat menyebabkan kerusakan seperti retak dan kebocoran pada atap
Membangun atap dak tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Terdapat 3 hal utama yang perlu Anda perhatikan mulai dari strukturnya, penempatan tangga dan juga perawatannya.
Bangunan dengan atap dak memiliki struktur yang berbeda dengan bangunan yang menggunakan atap genteng. Anda perlu menyesuaikan ukuran ruangan dengan berapa banyak kerangka besi yang digunakan untuk konstruksinya. Pastikan untuk menghitungnya secara tepat. Jika penggunaan besi terlalu banyak terdapat resiko penambahan beban struktur pada bangunan. Selain itu, biaya pembuatannya pun menjadi semakin membengkak jika pemakaian besi terlalu banyak dari yang seharusnya.
Terdapat dua macam penempatan tangga yang dapat dipasang untuk menuju atap dek. Jika tangga dibangun di dalam rumah, maka Anda bisa membuatnya dengan tangga lurus yang ergonomik atau tangga berbentuk U. Selain itu, tangga juga bisa dibangun pada eksterior bangunan. Hal seperti ini lebih sering dilihat di kawasan apartemen Amerika Serikat sebagai tangga darurat. Pada bangunan bertingkat, setiap lantai akan dibangun tangga. Lalu pada lantai yang paling atas, tangga utama akan berakhir. Kemudian terdapat tangga loteng untuk mengakses atap.
Pada umumnya ada 2 jenis perawatan yang menjadi fokus pemilik bangunan yang memiliki atap dak beton yaitu perawatan waterproofing dan keretakan:
Salah satu alasan mengapa atap dak retak diakibatkan dari proses pembuatan yang kurang tepat. Oleh karena itu, perhitungan dan komposisi bahan bangunan harus dihitung dengan benar. Pada umumnya, atap dak yang retak dapat mengakibatkan air merembes masuk sehingga Anda perlu melakukan pengecekan secara berkala untuk mengontrol atap.
Coba cermati atap dak dan carilah retakan maupun cat yang mengelupas. Segera tambal dengan bahan epoxy jika ditemukan kerusakan. Setelah tambalan kering, Anda perlu mengoleskan cat waterproofing pada bagian yang retak tersebut.
Sebelum Anda mulai mengaplikasikan cat waterproofing pada atap dak beton bocor, pastikan untuk membersihkan debu dan kotoran terlebih dahulu menggunakan fungicidal wash pada permukaan dak beton. Hal ini perlu dilakukan agar waterproofing dapat menempel dengan sempurna. Selanjutnya, anda melakukan waterproofing dengan menggunakan cat waterproof atau membran untuk atap dak rumah anda
Baca Juga: Lebih Murah Cat Waterproof atau Membran? Mana yang lebih berkualitas?
Penggunaan atap genteng sering kali dijumpai pada rumah hunian pribadi. Menggunakan atap genteng menjadi pilihan tepat jika anda ingin memiliki atap rumah yang murah.
Atap genteng masih menjadi primadona masyarakat karena harganya yang relatif jauh lebih murah. Berikut kelebihan menggunakan atap genteng:
Atap genteng memiliki nilai ekonomis sehingga banyak orang yang memilih untuk menggunakan tipe atap ini. Pasarnya pun cukup luas karena berbagai background dan kelas masyarakat menggunakan genteng.
Berbeda dengan atap dak yang tidak memiliki pori-pori, atap genteng memiliki sirkulasi udara berupa pori-pori. Oleh karena itu, rumah atau bangunan yang menggunakan genteng umumnya memiliki hawa yang lebih sejuk bahkan tanpa tambahan AC sekalipun.
Penggunaan atap genteng memiliki kekurangan utama yaitu rawan terjadinya kebocoran. Hal ini dikarenakan atap genteng mudah mengalami kerusakan karena cuaca ekstrim, terinjak oleh binatang sehingga genteng atap menjadi pecah atau bergeser
Terdapat dua faktor krusial yang perlu Anda perhatikan sebelum membuat atap genteng di rumah Anda yaitu bahan atau material pembuatnya dan juga bentuk desain atap.
Genteng yang terdapat di pasaran sekarang ini memiliki berbagai macam bahan pembuat. Anda harus jeli dalam memilih genteng berdasarkan material pembuatnya. Selain itu, pilihlah genteng berdasarkan konsep rumah atau bangunan yang ingin dibangun. Contoh bahan pembuat genteng adalah tanah liat, keramik, logam, tanah liat dan beton. Kualitas dari bahan bangunan juga perlu anda perhatikan, jangan sampai anda salah memilih sehingga terjadi atap bocor saat musim hujan. Konsultasikan kepada jasa renovasi rumah, untuk menemukan bahan bangunan yang berkualitas dan tahan lama
Bentuk atap pada bangunan di Indonesia terbilang cukup bervariasi. Salah satunya adalah atap bonnet yang mirip dengan rumah joglo. Selain itu ada atap pelana yang bentuk atapnya terlihat familiar seperti sebuah pelana kuda. Umumnya setiap sisi atap dibuat dengan sudut 30 derajat.
Demikianlah informasi mengenai perbedaan atap dak atau atap genteng. Masing-masing memiliki kelebihan dan nilai yang berbeda. Semoga dengan artikel ini dapat membantu Anda dalam memilih atap dak atau atap genteng yang akan digunakan saat akan membangun rumah.
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 26 Sep 2024
Kenapa dak beton bisa bocor dan bagaimana cara mengatasinya? Kenapa dak bisa bocor? Bagaimana cara mengatasinya? Yuk kenali tipsnya berikut ini ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 21 Jul 2022
atap yang bisa digeser bisa dimanfaatkan sebagai ventilasi udara pada ruangan rumah. Sebelum anda membuat atap rumah yang dapat digeser, yuk simak beberapa point dibawah ini ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 21 Nov 2023
Waspadai kebocoran yang mungkin saja terjadi. Pahami beberapa akibat atap bocor paling berbahaya untuk penghuni berikut ini. ...
Admin Mitrarenov
Diterbitkan 06 Jul 2023
lebih baik gunakan atap dak atau atap genteng? Yuk, simak di bawah supaya makin tahu perbedaan dan kelebihan dari masing-masing tipe atap! ...