Bahaya! Ini Alasan Sofa Harus Dicuci

Penulis Admin MitraRenov

Diterbitkan 06 Feb 2023


Sofa adalah salah satu kelengkapan dalam ruang tamu yang wajib dimiliki di setiap rumah. Setiap orang mungkin membutuhkan sofa untuk menerima tamu. Tak jarang banyak orang yang mencari sofa untuk mengisi rumahnya. Namun, tak banyak orang tahu alasan sofa harus dicuci.

Kenapa Sofa Harus Dibersihkan?

Sofa merupakan salah satu perabot rumah tangga yang dimiliki hampir setiap orang. Benda yang mengisi ruang tamu ini seringkali berdebu jika jarang dibersihkan. Tahukah Anda kenapa sofa mudah terkena debu? Apa alasan sofa perlu untuk dicuci? Pembersihan secara berkala lebih baik daripada hanya sesekali. Berikut manfaat dan alasan cuci sofa perlu dilakukan secara berkala:

  • Mencegah Bakteri dan Sarang Jamur
    Sofa merupakan salah satu tempat yang bisa digunakan untuk bakteri berkembang biak. Bakteri dan jamur suka dengan tempat yang kotor termasuk sofa. Sofa yang lama tidak dicuci atau dibersihkan memungkinkan menjadi sarang bakteri dan jamur.

    Hal ini karena bakteri dan jamur sangat menyukai tempat lembab. Jamur bisa menjadi sumber penyakit seperti penyakit kulit dan alergi. Sedangkan bakteri, tentu saja penyebarannya bisa menimbulkan penyakit pada manusia.

    Selain itu, sarang bakteri dan jamur biasanya menimbulkan bau yang tidak sedap. Maka, salah satu alasan sofa harus selalu dicuci adalah agar terhindar dari bakteri dan jamur berbahaya.

  • Menghindari Bau Apek
    Alasan lainnya adalah untuk menghindari bau apek yang disebabkan oleh pertumbuhan kuman dan bakteri. Sofa yang bau apek juga bisa muncul dari debu dan kotoran. Sofa harus dicuci secara berkala berikutnya adalah agar sofa tidak berbau karena menjadi sarang bakteri dan jamur. Rajin membersihkan sofa bisa membuat Anda terbebas dari bau menyengat dari sofa. Maka, pastikan untuk selalu membersihkan sofa sebelum bau apek melanda.

  • Mengusir Tungau
    Tungau merupakan kutu busuk yang menjadi parasit di tempat-tempat kotor dan lembab. Jika tungau berpindah ke kulit atau menggigit, maka bisa mengakibatkan berbagai penyakit. Maka, alasan ini tak lain adalah untuk menghindari tungau berkembang biak. Inilah kenapa sofa harus dicuci hingga bersih. Sofa yang secara berkala dibersihkan akan membuatnya lebih nyaman dan aman dipakai. Nyaman karena bersih dan aman dari bakteri serta tungau

    Baca Juga: Kenapa Karpet Perlu Dibersihkan? Simak Jawabannya

  • Sofa lebih awet
    Berikutnya adalah untuk menghindari warna yang lusuh dan cepat rusak. Sofa yang jarang dibersihkan akan lebih cepat pudar warnanya serta gampang rusak. Hal ini karena banyaknya debu dan keringat yang menempel bisa merusak komponen sofa. Kualitas sofa akan bertahan lebih lama jika Anda rutin membersihkannya. Baik pembersihan manual maupun menggunakan vacuum cleaner akan membuat kualitas sofa lebih awet.

  • Sofa Bersih dari Kotoran dan Debu
    Sofa bersih

    Jika sofa di rumah Anda rajin dibersihkan maka secara otomatis akan berpengaruh terhadap udara yang ada di sekitar sofa. Kotoran dan debu yang bersarang di sofa Anda akan hilang jika Anda rutin membersihkannya. Maka, alasan sofa harus dicuci tak lain adalah agar Anda lebih nyaman menggunakannya

  • Hemat Biaya
    Alasan sofa harus dicuci secara rutin yang terakhir adalah agar Anda lebih hemat biaya maintenance. Sofa yang jarang dibersihkan otomatis akan mudah rusak, sehingga Anda membeli sofa baru. Dengan rajin dibersihkan akan lebih awet sehingga menghemat biaya.

Nah itulah beberapa alasan sofa harus dicuci dan kenapa harus dibersihkan secara rutin. Silakan dicoba di rumah. Bila Anda butuh furniture terbaru seperti sofa Mitrarenov bisa membantu memilihkannya yang sesuai dengan kebutuhan.

Artikel Serupa

Lantai vinyl dan parket ? Harga murah atau kualitas yang bagus?

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 25 Dec 2019

Banyak orang mengira lantai parket selalu lebih bagus dari vinyl, padahal masing-masing punya keunggulan dan kekurangannya lho. Yuk simak disini informasinya ...

Jenis-jenis Partisi Ruangan

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 22 Dec 2017

Bagi anda yang mungkin memiliki desain rumah minimalis bisa mencoba mengaplikasikan fungsi ruangan menjadi satu dengan menggunakan partisi ruangan yang pas. ...

Kenapa Karpet Perlu Dibersihkan? Simak Jawabannya

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 09 Jan 2023

Karpet perlu dibersihkan dengan rutin, jika Anda lalai membersihkan karpet berakibat fatal untuk kesehatan penghuni rumah. Kenapa demikian? Ini penjelasannya! ...

Ruang Tamu Rumah Anda Sempit? Coba 11 Tips Ini Agar Terlihat Lebih Luas

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 02 May 2018

Tips menata ruang tamu sempit penting bagi Anda yang memiliki rumah kecil. Membuat ruangan menjadi lebih lega adalah salah satu tujuan dalam menata ruang tamu ...