Banner Lebih baik pakai jasa bangun rumah atau bangun rumah sendiri? Yuk simak disini

Lebih baik pakai jasa bangun rumah atau bangun rumah sendiri? Yuk simak disini

Penulis Admin MitraRenov

Diterbitkan 09 Oct 2020


Memiliki hunian tentu menjadi salah satu harapan yang ingin diwujudkan. Layaknya pakaian, hunian menjadi salah satu kebutuhan primer yang wajib diwujudkan. Banyak jalan untuk mewujudkan hunian impian ini.

Salah satu cara untuk mewujudkan hunian impian adalah dengan menggunakan jasa bangun rumah yang dianggap praktis dan cepat, karena pemilik hunian akan dibantu dari awal hingga akhir proses pembangunan. Tentunya dengan memilih jasa bangun rumah terbaik.

Di sisi lain, ada yang memilih untuk membangun sendiri hunian mereka tanpa bantuan jasa bangun rumah karena dianggap lebih menghemat pengeluaran dan bisa berkreasi sesukanya. Iyakah? Kira-kira Anda tim mana nih? Butuh pertimbangan ya.

Bangun Rumah Sendiri

Salah satu opsi untuk mewujudkan hunian idaman adalah dengan mendirikan hunian dari awal, mulai membeli rumah hingga membangunnya secara bertahap. Namun, mendirikan hunian sendiri memang penuh dengan tantangan, terutama memperhatikan pemilihan arsitek hingga pemborong. Selain itu ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan saat Anda memilih untuk mendirikan hunian Anda sendiri, diantaranya:
  • Kerja Buat Perencanaan Sendiri
    Tidak adanya bantuan jasa bangun rumah tentu membuat proses pembangunan rumah cenderung lebih rumit, karena Anda selaku pemilik hunian harus melakukan perencanaan pembangunan nya sendiri, mulai dari pemilihan lokasi dan proses perizinannya.

    Anda juga harus menemukan arsitek untuk membantu Anda mendesain hunian yang diinginkan, jika tidak maka Anda harus melakukan proses gambar kerja hingga mengurus instalasi listrik, internet, hingga jaringan telepon. Jika tidak menggunakan arsitek atau jasa kontraktor, maka Anda tetap harus menemukan tukang untuk membantu Anda membangun hunian.

  • Baca Juga: Wujudkan Rumah Impian Bersama Jasa Bangun Rumah

  • Proses Legalitas
    Selain proses pembangunan yang rumit, proses legalitas juga bisa menjadi hal yang patut dipertanyakan, sebab jika Anda mengurusnya sendiri tanpa ilmu yang profesional, maka bisa membuat keabsahan sertifikat hunian nantinya akan dipertanyakan. Ditambah adanya biaya tambahan yang harus dikeluarkan untuk mengurus dokumen yang dianggap tidak resmi

  • Checking Progress
    Anda pun harus terus memantau perkembangan pembangunan setiap saat. Padahal mungkin saja Anda memiliki kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan. Siap-siap meluangkan waktu atau jika tidak progress pembangunan akan berjalan sangat lama karena tidak adanya checking progress ini

  • Tidak Ada Garansi
    Desain hunian yang dikerjakan oleh seseorang yang kurang ahli di bidangnya tentu akan beresiko menimbulkan adanya salah bangun atau aplikasi desainnya, sehingga cenderung tidak sesuai dengan keinginan kita selaku pemilik hunian. Jika begini, mau tak mau Anda harus bekerja dua kali untuk memperbaikinya. Biayanya pun juga harus keluar dua kali. Proses pembangunan juga akan semakin lama.

Bangun Rumah Dengan Jasa Bangun Rumah

Memiliki hunian impian yang diinginkan sejak dulu? Namun banyak hal yang harus dipikirkan? Inilah pentingnya menggunakan jasa bangun rumah, karena walaupun Anda harus mengeluarkan sedikit investasi dana yang lebih, namun manfaat yang akan didapatkan sangatlah banyak, dimulai dari:
  • Perencanaan Disiapkan (Biaya Material Desain Pengurusan IMB)
    Jasa bangun rumah terbaik tentu memiliki tim lengkap yang sesuai dengan bidangnya masing-masing. Jadi, Anda jangan ragu karena mereka akan membantu proses pembangunan dari awal hingga akhir. Mulai proses desain, legalisasi dokumen, eksekusi desain, bahkan setelah selesai pembangunan. Jasa bangun rumah terbaik akan siap mendampingi proses pembangunan dari awal hingga akhir.

  • Pembangunan Diawasi
    Proses pembangunan tentu membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Dibutuhkan Waktu berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun hingga hunian siap untuk ditempati. Selama proses pembangunan berjalan inilah dibutuhkan pengawasan agar proses pembangunan dapat berjalan sesuai rencana.

    Proses pengawasan juga berguna untuk mengawasi seandainya terjadi kesalahan, maka bisa cepat diatasi tanpa menunggu waktu lama atau berujung terjadinya kesalahan yang fatal.

  • Ada Garansi
    Jasa bangun rumah profesional tentu berani untuk memberikan garansi pengerjaannya. Berbeda dengan membangun hunian sendiri, resiko salah bangun cenderung lebih besar dan tidak ada garansi. Membangun rumah tanpa pengetahuan dan kemampuan yang mumpuni tidak akan menjamin hasil yang sesuai.

    Berbeda saat menggunakan jasa bangun rumah, mereka memang memiliki kemampuan khusus di bidang tersebut. Inilah mengapa hasil akhir proses pengerjaan pembangunan ini akan jauh lebih terjamin dibanding membangun rumah sendiri. Mereka pun tak segan memberi jaminan, sehingga Anda selaku pemilik hunian akan lebih tenang.

  • Mudahnya Proses Konsultasi Hingga Pembangunan
    Sebagai pemilik hunian, Anda bisa berkonsultasi sepuasnya dengan jasa bangun rumah terbaik pilihan Anda. Dengan kemampuan yang dimiliki jasa bangun rumah dan proses diskusi, mereka siap mewujudkan keinginan Anda.

    Selaku pemilik hunian Anda juga akan melewati berbagai tahapan proses pembangunan rumah dengan lebih mudah, mulai dari proses perancangan, pengurusan dokumen, hingga sebagianya tanpa perlu turun tangan langsung. Terlebih mungkin saja Anda tidak memahami untuk pengurusan dokumen penting seperti IMB (Izin Mendirikan Bangunan), dan dokumen penting lainnya.

  • Pemilihan Material Terbaik
    Tak perlu repot browsing atau survey mencari material termurah, karena jasa bangun rumah biasanya memiliki supplier langganan yang memberikan mereka harga termurah. Namun, material ini bukan berarti buruk, karena kualitas tetap diutamakan.

  • Pentingnya Jasa Bangun Rumah Untuk Menghindari Resiko Saat Mendirikan Hunian
    Walaupun telah memilih jasa bangun rumah terbaik, namun Namanya resiko pasti ada. Resiko inilah yang menjadi persoalan dalam setiap proses pembangunan. Namun, dengan bantuan jasa bangun rumah Anda akan terhindar dari resiko yang mungkin saja bisa terjadi.

    Menggunakan jasa bangun rumah akan membantu Anda terhindar dari adanya pengerja yangnakal. Biasanya tanpa jasa bangun rumah, tidak akan ada surat perjanjian yang mengikat. Hal inilah yang bisa memicu munculnya uang anda dibawa kabur. Biasanya mereka menaikkan tarif secara sepihak. Berbeda jika Anda menggunakan jasa kontraktor professional, maka hal ini tidak akan terjadi.

    Selanjutnya, tanpa bantuan jasa bangun rumah, maka tidak akan ada timeline (alur) proses pembangunan yang jelas, sehingga proses pembangunan bisa saja molor dari waktu yang telah dijadwalkan. Banyak faktor lain yang menyebabkan proses pembangunan tertunda, diantaranya musim yang tak menentu hingga surat perjanjian yang bermasalah. Untuk itu, pilih jasa bangun rumah terbaik yang menyediakan layanan profesional.

    konsultasi jasa bangun rumah gratis

    Resiko lain yang seringkali muncul akibat tidak menggunakan jasa bangun rumah adalah adanya masalah hingga menyebabkan terjadinya over budget, naiknya harga material, hingga adanya pekerja yang resign. Jika menggunakan jasa bangun rumah, hal ini harusnya tidak menghambat proses pembangunan dan proses pembangunan seharusnya tetap berjalan. Namun, ada baiknya Anda menyiapkan dana cadangan setidaknya 10% dari total dana pembangunan

Menemukan jasa bangun rumah terbaik saat ini tidaklah sulit, karena banyak sekali jasa bangun rumah yang menawarkan jasanya melalui internet. Salah satunya Mitrarenov. Mitrarenov siap membantu Anda untuk mewujudkan hunian idaman Anda.

Artikel Serupa

Jasa Kontraktor Rumah di Jakarta

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 25 Aug 2017

Ada kejadian unik ketika seorang ibu calon klien yang datang jam 8.30 pagi hanya mau melihat keberadaan kantor Mitrarenov. Lalu mau cek juga eksisting project, langsung aja kami ajak keliling ke beberapa tempat sesuai dengan Gallery Pekerjaan Terkini di web Mitrarenov. Selidik punya selidik, ternyata si Ibu pernah tertipu tukang yang merenovasi rumahnya. ...

7 Alasan Pentingnya Menggunakan Jasa Arsitek Rumah

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 14 Dec 2018

Membangun rumah itu bukan perkara mudah, Jika Anda ingin memiliki rumah impian Anda sendiri, bangunlah bersama jasa arsitek rumah agar mendapatkan hasil yang terbaik. ...

Perhatikan Hal Berikut Agar Anggaran Tidak Membengkak Ketika Menyewa Jasa Renovasi Rumah Bogor

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 05 Aug 2020

Selain tidak baik untuk kesehatan dan tidak senyaman ketika berada di rumah sendiri, terlalu sering pergi keluar rumah juga tidak baik untuk isi dompet. Cara mengatasi rumah yang terasa membosankan dan tidak enak dilihat adalah dengan menyewa jasa renovasi rumah Bogor. ...

Model Rumah Minimalis Terbaru

Admin Mitrarenov

Diterbitkan 03 Apr 2017

Konsep model rumah minimalis terbaru sangat banyak di minati saat ini contohnya yaitu desain interior minimalis yang bergaya bali. ...

Konsultasi Gratis